DETAIL.ID, Sarolangun – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sarolangun telah menerima 100 berkas pendaftar Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi 2020.
Angka ini diperoleh hingga pukul 17.00 WIB, Selasa (21/1/2020) atau hari keempat pendaftaran PPK. KPU Sarolangun membuka pendaftaran PPK selama tujuh hari. Jumlah pendaftar bisa saja bertambah sebelum masa penutupan yang tersisa tiga hari lagi.
“Dari total 100-an orang pelamar tersebut 21 orang dari Kecamatan Sarolangun, 6 orang dari Singkut, 4 orang dari Pauh, 7 orang dari Air Hitam, 9 orang dari Bathin VIII, 16 Pelawan, 9 Mandiangin, 13 Limun, 6 Cermin Nan Gedang dan 9 orang dari Kecamatan Batang Asai,” kata Ketua KPU Sarolangun, Muhammad Fahkri dikonfirmasi detail, Selasa (21/1/2020).
Baca Juga: Rekrutmen PPK Danau Sipin dan Pasar Jambi Kurang Diminati
Fahkri mengatakan dari jumlah total pendaftar PPK, sebanyak 71 orang pendaftar laki-laki dan 29 orang pendaftar perempuan.
“Artinya dengan jumlah tersebut, bisa kita nilai ini adalah bentuk antusiasme masyarakat untuk berpatisipasi sebagai penyelenggara ditingkat Kecamatan mereka masing-masing,” katanya.
Ia berkata Sekretariat KPU Kabupaten Sarolangun membuka pendaftaran PPK tepat setiap pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB pada hari kerja.
“Berkas diantar langsung ke kantor KPU Sarolangun. Semoga banyak yang mendaftarkan diri sehingga kami banyak pilihan untuk dipilih sebagai penyelenggara, karena baik buruknya kualitas pemilu turut ditentukan oleh penyelenggara khususnya di bidang Ad hoc seperti PPK ini,” ucapnya.
Reporter: Warsun Arbain
Editor: Ardian Faisal
Discussion about this post