DETAIL.ID, Merangin – Antisipasi dan bentuk pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, karyawan dan keluarga PT Sari Aditya Loka (SAL) yang bergerak di bidang perkebunan dam pengolahan minyak kelapa sawit, mengikuti vaksinasi di puskesmas Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan, 30 September 2021.
Vaksinasi dilakukan sebagai upaya perlindungan diri dan keluarga, dan peserta vaksinasi dari umur 12 tahun, dewasa hingga lansia.
“Ini merupakan bentuk perlindungan diri dan keluarga yang bekerja di perusahaan kami. Sehingga vaksinasi kami laksanakan di puskesmas Muara Delang,” ungkap Sudono CDAM PT SAL.
Selain itu jumlah peserta vaksinasi bukan hanya berasa dari perusahaan saja. Namun masyarakat umum juga ikut vaksinasi yang digelar oleh perusahaan.
“Antusias masyarakat umum juga masih terus ada, dan buktinya bukan hanya dari keluarga karyawan perusahaan saja, tetapi masyarakat umum sekitar perusahaan juga ikut vaksinasi,” ujarnya lagi.
Bahkan dari vaksinasi yang dilaksanakan, bukan hanya menyasar karyawan dan masyarakat umum saja. Tetapi ada dua warga suku anak dalam (SAD) yang dibiayai pendidikannya oleh perusahaan juga ikut vaksinasi.
“Dua anak SAD yang kami biayai sekolahnya juga ikut vaksinasi, dan harapan kita mereka bisa menjadi duta vaksinasi agar keluarga mereka mau ikut vaksinasi,” ucapnya singkat.
Dari pantauan di lapangan, antusiasme karyawan dan masyarakat umum terlihat, kegiatan vaksinasi yang di gelar semenjak pukul 08.00 hingga pukul 13.00 WIB ada sekitar 322 orang yang divaksinasi.
Reporter: Daryanto
Discussion about this post