DETAIL.ID, Merangin – Untuk memastikan kematian gadis cantik SPW (19) yang dianggap tidak wajar, polisi harus membongkar makam SPW yang dimakamkan pada Agustus 2023 lalu.
Hal ini untuk mencari tahu penyebab kematian korban. Kapolres Merangin, AKBP Ruri Roberto meminta bantuan kepada dokter forensik Polda Jambi untuk membantu memecahkan kejanggalan kematian korban yang dilaporkan keluarganya ke Polres Merangin.
“Berdasarkan laporan yang kami terima dari keluarga korban, saat ini anggota saya sudah melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang dianggap mengetahui dari awal peristiwa tersebut, untuk mengungkap penyebab kematian korban,” kata Kapolres Merangin, AKBP Ruri Roberto.
Menurutnya, pihak Polres Merangin sudah meminta Tim Dokter Forensik Polda Jambi untuk melakukan ekshumasi dan autopsi terhadap jenazah korban pada Senin ini, 2 Oktober 2023 sekira pukul 09.00 WIB di Tempat Pemakaman Umum Desa Tegal Rejo Kecamatan Margo Tabir Kabupaten Merangin.
Dijelaskan Kapolres, hal ini dilakukan untuk menambah bukti dan penyebab kematian korban.
“Ekshumasi dan autopsi perlu dilakukan karena bagian dari proses penyelidikan dan penyidikan maka tugas kami untuk mengungkap secara terang benderang apa yang sesungguhnya terjadi,” ujar Kapolres.
Di tempat terpisah, Kasat Reskrim Polres Merangin IPTU Mulyono menyampaikan bahwa saat ini dirinya sedang mendampingi Tim Dokter Forensik Polda Jambi guna melakukan ekshumasi dan autopsi terhadap jenazah korban.
“Saat ini saya sedang mendampingi Tim Dokter Forensik Polda Jambi guna melakukan ekshumasi dan autopsi terhadap jenazah korban, mudah-mudahan dengan dilakukannya ekshumasi dan autopsi ini, kita dapat mengungkap peristiwa apa yang terjadi,” ucap Kasat.
Seperti diketahui bahwa korban sebelum meninggal dunia ditemukan oleh neneknya dalam kondisi muntah-muntah di rumah, dimana sebelum muntah-muntah korban terlihat sedang memakan sate dan minum teh.
Selanjutnya dalam kondisi tidak sadarkan diri korban langsung dilarikan ke klinik terdekat, namun nahas nyawa korban tidak tertolong lagi dan dinyatakan telah meninggal dunia, akhirnya korban langsung dimakamkan pada Minggu, 13 Agustus 2023 sekira pukul 14.00 WIB.
Reporter: Daryanto
Discussion about this post