DETAIL.ID, Jambi – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi mengadakan upacara kenaikan pangkat Personel Polri TMT 1 Juli 2024, yang dipimpin langsung oleh Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono. Acara tersebut berlangsung di Lapangan Hitam Mapolda Jambi pada Selasa, 2 Juli 2024.
Dalam upacara tersebut, sebanyak 120 personel Polda Jambi mendapatkan kenaikan pangkat. “Selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi,” ujar Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono saat memberikan sambutannya. Beliau juga menekankan pentingnya amanah yang diterima oleh setiap personel.
Kapolda Jambi mengingatkan bahwa pangkat dan jabatan adalah amanah dari Allah, Tuhan Yang Maha Esa. “Nantinya akan diminta pertanggungjawabannya kelak,” katanya. Menurutnya, personel yang menerima amanah harus menjaganya dan menjalankannya dengan baik.
Lebih lanjut, Kapolda menyampaikan harapannya agar kenaikan pangkat ini dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Dengan kepercayaan amanah kenaikan pangkat ini, semoga kita semua, khususnya personel Polda Jambi, lebih meningkatkan pelayanan sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayan Masyarakat,” ujar Kapolda.
Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto, melalui Paur Penum Subbid Penmas Bidhumas Polda Jambi, Ipda Alamsyah Amir, menyatakan bahwa total personel Polda Jambi yang naik pangkat berjumlah 120 orang. “Ini adalah momen penting bagi para personel untuk lebih bersemangat dalam menjalankan tugas mereka,” kata Ipda Alamsyah Amir.
Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran personel Polda Jambi yang naik pangkat di Lobby Mapolda Jambi. Suasana syukuran berlangsung khidmat dan penuh rasa syukur, di mana seluruh personel merayakan pencapaian ini dengan harapan dapat memberikan kontribusi lebih besar bagi masyarakat dan negara.
Reporter: Jorgi Pasaribu
Discussion about this post