DETAIL.ID, Jambi – Anggota DPRD Kota Jambi H.Jefrizen secara resmi dilantik sebagai Wakil Ketua DPRD periode 2024-2029 dalam sidang paripurna yang digelar di Gedung DPRD Kota Jambi pada Kamis, 3 Oktober 2024.
Pria ramah kelahiran sibolga ini sudah memasuki 3 periode pengabdian duduk di kursi wakil rakyat mewakili masyarakat Kota Jambi dapil Alam Barajo.
Jefrizen yang juga Ketua DPD Partai NasDem Kota Jambi mengatakan, terkait langkah apa yang akan dilakukannya ia akan fokus terlebih dahulu dengan tugas yang mendesak untuk diselesaikan.
“Fokus terlebih dahulu yaitu menyelesaikan tugas-tugas yang mendesak, seperti anggaran-anggaran untuk tahun 2025 karena nanti paling lambat tanggal 30 November akan segera diketok palu oleh DPRD,” kata Jefri.
Ditanya terkait defisit anggaran yang terjadi di Jambi ditambah kondisi infrastruktur jalan di Kota Jambi yang membutuhkan perbaikan, pihaknya akan melakukan efisiensi anggaran untuk melakukan kegiatan perbaikan infrastruktur di Kota Jambi.
“Jadi ini bukan hanya Provinsi Jambi, Kota Jambi pun mengalami defisit anggaran. Namun demikian, kita akan tetap berefisiensi dengan anggaran agar kami dapat melakukan yang perlu dilakukan seperti perbaikan infrastruktur di Kota Jambi, itu tetap akan kami anggarkan,” ucapnya.
Reporter: Fayzal
Discussion about this post