DETAIL.ID, Jambi – Harga rata-rata TBS untuk periode 28 Oktober sampai 3 November 2022 di Provinsi Jambi kembali mengalami kenaikan sejumlah Rp 158,65 /kg.
Hal tersebut diketahui berdasarkan penetapan harga TBS yang diperoleh dari Dinas Perkebunan Provinsi Jambi, pada Kamis 27 Oktober 2022.
Disbun mencatat harga rata-rata TBS untuk usia tanam 10-20 tahun sebesar Rp 2.638,10, kemudian untuk harga CPO mengalami kenaikan menjadi Rp 11.948,03.
Hal yang sama juga terjadi pada inti sawit atau kernel, Disbun mencatatkan harga kernel senilai Rp 5.291,65 dengan indeks “k” 91,23 persen.
Berikut harga rata-rata TBS di Provinsi Jambi bagi TBS Plasma/mitra berdasarkan ketetapan Disbun Provinsi Jambi untuk periode 28 Oktober – 3 November 2022.
3 tahun Rp 2.084,30 sebelumnya Rp 1.958,24
4 tahun Rp 2.201,39 sebelumnya Rp 2.068,95
5 tahun Rp 2.304,56 sebelumnya Rp 2.165,85
6 tahun Rp 2.402,27 sebelumnya Rp 2.257,64
7 tahun Rp 2.463,17 sebelumnya Rp 2.314,87
8 tahun Rp 2.513,41 sebelumnya Rp 2.362,14
9 tahun Rp 2.564,27 sebelumnya Rp 2.409,90
10 – 20 tahun Rp 2.638,10 sebelumnya Rp 2.479,45
21 – 24 tahun Rp 2.555,02 sebelumnya Rp 2.279,88
25 tahun Rp 2.431,00 sebelumnya 2.285,14.
Sementara itu salah seorang petani sawit di daerah Sarolangun mengungkap jika harga TBS didaerahnya masih bervariasi di sejumlah PKS.
“Sudah Rp 2.000an, Rp 2.000 – Rp 2.200-an di sini. Kita coba lihat besok. Kebetulan ini pula untuk seminggu ke depan,” kata Sobri, petani sawit Sarolangun pada Kamis, 27 Oktober 2022.
Reporter: Juan Ambarita
Discussion about this post