Merangin – Bagi Suparman, mengantar sapi kurban Presiden Joko Widodo yang dibeli dari Indra Farm Muarojambi ke Desa Tambang Emas, Kecamatan Pamenang Selatan, Kabupaten Merangin, Jambi menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.
Betapa tidak, perjalanan mengantarkan sapi jenis Limosin yang memiliki berat badan 840 kg membutuhkan waktu perjalanan hingga 7 jam. Dengan berat yang luar biasa, laju kendaraannya tidak bisa dipacu kencang, sebab sapi yang dibawa butuh rileks, dan tidak banyak terguncang.
Dengan ditemani seorang kernet, Suparman melaju dari subuh agar sapi yang dibawa tidak terkena panas terik matahari. Sapi dimasukkan ke dalam bak truk, dan dikemudikan dengan kecepatan sedang.
“Butuh 7 jam untuk bisa sampai ke Desa Tambang Emas sebab sapi ini yang beli orang nomor satu di Indonesia. Untuk dikurbankan di Tambang Emas, tentu harus hati-hati saat membawa mobilnya,” kata Suparman.
Belum lagi mengatur kecepatan kendaraan di tengah sibuknya kendaraan yang lewat di jalan raya tentu membuat sapi jenis Limosin menjadi agak sedikit tidak nyaman dan banyak bergerak.
“Kadang saat berpapasan dengan kendaraan besar, sapinya langsung banyak bergerak. Kita jadi waswas saja. Takut kalau sapinya lecet dan tidak bisa dikurbankan,” ujarnya.
Namun setelah sampai di lokasi, sapi kurban Presiden langsung diterima oleh panitia kurban Masjid Baiturrahman Desa Tambang Emas. Kemudian ditempatkan di depan masjid menunggu diserahkan oleh perwakilan Pemerintah Provinsi Jambi.
Dari pantauan DETAIL.ID, sapi yang berada di halaman Masjid Baiturrahman, dijaga oleh masyarakat dan juga Banser Desa Tambang Emas.
Reporter: Daryanto
Discussion about this post