Muara Bulian – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama Kepala Daerah dan DPRD tentang Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Batanghari tahun anggaran 2022 dilaksanakan di ruang aula Kantor DPRD Batanghari pada Selasa, 11 Juli 2023.
Rapat paripurna ini dipimpin oleh dan dibuka secara resmi oleh Ketua DPRD Batanghari, Anita Yasmin, SE.
Tampak hadir Wakil Ketua II DPRD Batanghari Ilhamudin, Sekwan M. Ali, SE dan para Anggota DPRD Batanghari. Hadir juga Wakil Bupati Batanghari, H. Bakhtiar, SP dan Forkopimda, Asisten Setda Batanghari, Kepala OPD, Kabag, Camat dan undangan lainnya.
Anita Yasmin dalam pidatonya mengatakan, agenda rapat paripurna kali ini adalah dalam rangka persetujuan bersama Kepala Daerah dan DPRD tentang Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Batanghari tahun anggaran 2022.
Pertama penyampaian laporan dan rekomendasi DPRD Kabupaten Batanghari atas Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Batanghari tahun anggaran 2022 dan pembahasan laporan hasil pemeriksaan BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi atas LKPD tahun anggaran 2022. Dalam hal ini disampaikan oleh Anggota Banggar DPRD Batanghari, Marjani.
Sementara Sekwan DPRD Batanghari, M. Ali, SE pada kesempatan itu membacakan keputusan DPRD Batanghari tentang persetujuan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Batanghari tahun anggaran 2022.
Sementara itu, Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief, SE dalam pidato tertulisnya yang dibacakan oleh Wakil Bupati Batanghari, H. Bakhtiar, SP mengatakan pemerintah Kabupaten Batanghari mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD Batanghari yang telah secara seksama dan penuh kesabaran membahas dan mengkaji LKPD tahun anggaran 2022.
LKPD ini disampaikan dalam rangka memenuhi amanat dalam rangka pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan transparan, sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor: 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.
Pemerintah Kabupaten Batanghari menyusun LKPD tahun anggaran 2022 sebagai bentuk laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun 2022.
“Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kerjasama yang baik kepada seluruh pimpinan dan anggota DPRD, dari mulai proses penyerahan Ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Batanghari tahun anggaran 2022 hingga dilakukan pembahasan dan persetujuan bersama atas rancangan tersebut,” ujarnya.
Selanjutnya, dikatakannya bahwa secara subtansi masukan dan saran ini harus kami tindaklanjuti agar menjadi kontribusi nyata perbaikan penyelenggaraan pemerintahan. Terkait dengan itu, Bupati menegaskan kepada seluruh OPD untuk merespon, menyikapi dan menjadikan masukan dan saran tersebut sebagai bahan masukan introspeksi dan untuk membenahi kekurangan kekurangan yang ada serta berupaya semaksimal mungkin meningkatkan kinerja pada masa yang akan datang.
Discussion about this post