Tanjungjabung Timur – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjungjabung Timur, Mahrup, SE membacakan teks proklamasi saat upacara kenaikan bendera dalam upacara peringatan HUT Ke-78 Republik Indonesia di halaman perkantoran Bupati Tanjungjabung Timur, Kamis, 17 Agustus 2023.
Setelah mengikuti upacara bendera, Mahrup,SE menuturkan kemerdekaan ini berkat Rahmat Allah untuk bangsa Indonesia dan berkah perjuangan para pahlawan untuk bangsa yang ingin merdeka, hidup bebas, tidak di jajah lagi.
“Bagaimana kita meneruskan api perjuangan para pahlawan yang sudah mengorbankan harta tenaga dan nyawa untuk kemerdekaan ini. Spirit pembangunan harus kita gelorakan dan semangat agar pembangunan dapat dilakukan dengan bersama sama dan berkolaborasi,” ujar Politisi PAN Bacaleg DPRD Provinsi Jambi 2024
Mahrup juga berpesan kepada generasi muda penerus bangsa sebagai penerima tongkat estafet pembangunan Tanjungjabung Timur harus terus belajar karena ketika estafet sudah sampai di tangan mereka, maka mereka harus siap melakukan yang terbaik untuk mengisi pembangunan di daerah.
“Pemuda pemudi adalah generasi penerus bangsa yang harus selalu menggelorakan semangat kemerdekaan. Sebagai penerima tongkat estafet dimasa mendatang mereka harus siap melakukan yang terbaik untuk mengisi pembangunan di Tanjungjabung Timur,” tutur Mahrup.
Discussion about this post