DETAIL.ID, Jambi – Senin (30/7/2018) sekitar jam 11.00 siang sejumlah aktivis Jambi yang tergabung dalam Gerakan Lawan Koruptor (GELAK) membakar kemenyan dan menaburi bunga tujuh warna di depan Kantor Dinas PUPR Provinsi Jambi.
Koordinator GELAK, Febry Timoer mengatakan aktivitas tersebut dilakukan semata-mata sebagai bentuk ritual mengusir roh-roh jahat dalam pemerintahan Jambi Tuntas.
“Ini kita lakukan agar mereka dapat bekerja dengan lebih baik,” katanya bersemangat dalam orasinya.
Selain membakar kemenyan, aktivis GELAK juga meminta kepada Plt Gubernur Jambi agar mengevaluasi jajaran pemerintahannya, termasuk para Kepala Bidang yang tidak mampu bekerja maksimal agar dicopot dari jabatannya.
Febry juga meminta KPK segera menuntaskan persoalan Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang menimpa Provinsi Jambi. “Agar negeri ini tidak tersandera dan proses pembangunan harus terus berjalan,” katanya. (DE 01/Tholip)
Discussion about this post