DETAIL.ID, Batanghari – Pendaftaran rekrutmen Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada serentak 2020, Kabupaten Batanghari tersisa lima hari.
Memasuki hari kedua, pendaftar PPK pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Bupati dan Wakil Bupati Batanghari berjumlah 12 orang.
“Waktu pendaftaran rekrutmen PPK tinggal tersisa lima hari lagi. Hari pertama 11 pendaftar dan hari ini berjumlah 12 pendaftar,” kata Ketua KPU Kabupaten Batanghari, A. Kadir dikonfirmasi detail, Ahad (19/1/2020).
Baca Juga: Hari Pertama, Cuma 11 Orang Daftar PPK
Pendaftaran PPK hari kedua masih sama dengan hari pertama. Panitia menutup pendaftaran terakhir pukul 16.00 WIB. Kadir bilang bagi masyarakat yang berminat daftar PPK, bisa dilakukan pada hari ketiga hingga hari terakhir.
“Tahapan selanjutnya adalah penelitian administrasi semua pendaftar oleh panitia,” ujarnya.
Berikut daftar rekrutmen PPK hari kedua;
1. Kecamatan Muara Bulian
Laki Laki : 0
Perempuan : 2
2. Kecamatan Maro Sebo Ilir
Laki- Laki : 0
Perempuan : 1
3. Kecamatan Pemayung
Laki -Laki : 1
Perempuan : 2
4. Kecamatan Bajubang
Laki – Laki : 1
Perempuan : 0
5. Kecamatan Batin XXIV
Laki-laki : 1
Perempuan : 0
6. Kecamatan Muara Tembesi
Laki-laki : 2
Perempuan : 0
7. Kecamatan Mersam
Laki-laki : 0
Perempuan : 0
8. Kecamatan Maro Sebo Ulu
Laki – Laki : 1
Perempuan : 1
Total keseluruhan pendaftar PPK berjumlah 12 orang.
Reporter: Ardian Faisal
Discussion about this post