DETAIL.ID, Banda Aceh – Pemerintah Aceh telah mendistribusikan perangkat rapid test beserta alat pelindung diri (APD) lengkap dan ribuan masker ke seluruh rumah sakit yang ada di Aceh. Perangkat rapid test dan APD itu dikirim untuk para tenaga medis dalam penanganan pasien virus corona.
Kepala Dinas Kesehatan Aceh, Hanif mengatakan, rapid test dan APD tersebut bersumber dari bantuan Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPD) dan Kementerian Kesehatan RI serta belanja khusus pemerintah melalui APBA 2020.
“Kita mendata rumah sakit di mana yang paling membutuhkan. Kita sebar merata,” kata Hanif di Banda Aceh, Senin (30/3/2020).
Pada tahap ini, rapid test dan APD tersebut masih difokuskan untuk para tenaga medis.
Ia merinci, ada 37 rumah sakit yang mendapat rapid test serta APD dan masker. Untuk APD dan masker merupakan distribusi yang kedua kalinya. Sementara rapid test merupakan paket pertama yang dikirimkan ke seluruh daerah.
Pada tahap pertama APD didistribusikan hanya untuk RSUD, sedangkan di tahap kedua APD tersebut diberikan untuk RSUD dan Dinkes kabupaten dan kota se Aceh.
“Kita distribusikan secara proporsional sesuai dengan beban penanganan masing-masing rumah sakit,” kata Hanif.
Semua rapid test dan APD tersebut sudah diberangkatkan ke seluruh kabupaten kota di Aceh.
Discussion about this post