DETAIL.ID, Jakarta – Film Contagion yang rilis pada 2011 lalu menggambarkan situasi krisis yang terjadi kala pandemi sebuah virus misterius menyerang manusia secara global. Berikut sinopsis film Contagion yang dibintangi Matt Damon.
Contagion mengisahkan Beth Emhoff yang bertemu dengan mantannya saat singgah di Chicago usai kembali melalui sebuah perjalanan bisnis di Hong Kong. Dua hari setelahnya, kala sudah berada di rumah, ia pingsan dan kejang-kejang.
Suami Beth, Mitch Emhoff, melarikan istrinya itu ke rumah sakit namun nyawanya tak tertolong. Tim dokter tak bisa mengetahui penyebab pasti kematian Beth.
Derita Mitch belum selesai. Setelah kematian Beth, putra tirinya juga jatuh sakit dan meninggal. Ia kemudian diisolasi dan diperiksa kesehatannya oleh tim medis. Setelah diketahui dirinya sehat dan memiliki imunitas alami yang baik, ia kembali ke rumah.
Sementara itu, kasus kematian Beth dan anaknya menarik perhatian pejabat kesehatan di Amerika Serikat dengan kekhawatiran adanya senjata biologis yang disebar untuk meneror momen Thanksgiving.
Dr Erin Mears, ilmuwan Epidemic Intelligence Service pun dikirim untuk menyelidiki kasus tersebut yang membawanya ke keluarga Emhoff. Namun dalam penyelidikan, Mears justru terinfeksi dan meninggal.
Kasus yang kemudian diketahui berasal dari virus baru atau novel virus tersebut ternyata sudah menyebar ke beberapa kota dan terus menimbulkan korban jiwa. Virus itu kemudian diberi kode MEV-1 dan diketahui menyebar melalui droplet dan masuk ke saluran pernapasan.
Para peneliti dan tenaga medis serta pejabat kesehatan pun berjuang melawan pandemi virus yang menyebar amat cepat tersebut, di tengah kepanikan masyarakat dan dikejar waktu untuk menghentikan virus juga korban jiwa yang terus jatuh.
Contagion digarap oleh Steven Soderbergh dan ditulis oleh Scott Z Burns, serta dibintangi sejumlah aktor ternama seperti Marion Cotillard, Matt Damon, Laurence Fishburne, Jude Law, Gwyneth Paltrow, Kate Winslet, Bryan Cranston, Jennifer Ehle, dan Sanaa Lathan.
Film ini disebut Burns terinspirasi dari kasus wabah SARS pada 2003-2004 dan pandemi virus flu burung pada 2009. Burns disebut berkonsultasi dengan pakar Badan Kesehatan Dunia (WHO) dan sejumlah ahli kesehatan lainnya dalam menggarap naskah film ini.
Contagion tayang perdana di Venice International Film Festival ke-69 pada 2011 lalu dan dirilis secara serempak di seluruh dunia pada 9 September 2011.
Secara komersial, film berbujet US$60 juta ini berhasil membawa pulang angka box office sebesar US$136,5 juta dan kembali populer kala pandemi COVID-19. Film ini bisa disaksikan di Google Play, Amazon Prime Video, dan Catchplay.Â
Discussion about this post