DETAIL.ID, Jambi – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH beserta wakil gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani bersama forkopimda dan pejabat di jajaran Pemprov Jambi mengikuti jalannya rapat paripurna istimewa DPRD Provinsi Jambi, Senin 16 Agustus 2021.
Rapat paripurna istimewa yang dilaksanakan secara virtual tersebut, agendanya mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka HUT ke 76 Republik Indonesia (RI) tahun 2021 dan penyampaian nota keuangan RUU tentang APBN 2022.
Al Haris mengatakan dimasa pandemi sekarang, pemerintah tetap ingin membangun yang bersifat berkelanjutan, menangani kesehatan dan memulihkan ekonomi. “Ini semua dapat di lihat dari postur APBN kita yang masih stabil,” kata Al Haris.
Dalam pertumbuhan perekonomian indonesia, Al Haris mengatakan optimis tercapainya target 5,0% sampai 5,5 % di tahun 2022. Asal pendapatan daerah dan negara tetap terjaga.
Sementara itu, dalam pidato kenegaraan yang disampaikan Presiden RI Ir. Joko Widodo mengatakan dengan adanya masa pandemi Covid-19, mengharapkan agar seluruh masyarakat Indonesia bisa menerangi dan mawas diri serta menguatkan diri dalam menghadapi tantangan dimasa depan.
“Semua pilar baik ketabahan, kesabaran, ketahanan dan kebersamaan di uji sekaligus di asah pada masa pandemi ini. Dampak pandemi juga mengajak untuk melakukan hal kesadaran baru seperti memakai masker, menjaga jarak, sekolah daring pembelajaran jarak jauh dan kerja dari rumah,” kata Jokowi.
“Dengan adanya pandemi ini, akselerasi dalam inovasi semua bidang semakin menyatu dan meningkat dalam kehidupan sehari hari,” tambahnya.
Presiden meminta kepada pihak TNI, Polri, pemerintah pusat sampai ke pemerintah desa harus bahu membahu dalam menerapkan protokol kesehatan, vaksinasi dan fasilitasi isolasi terbuka.
Sekarang kita memahami bahwa untuk hidup sehat, adalah tugas kita bersama. Maka dari itu, saya meminta kepada TNI, Polri, pemerintah pusat hingga pemerintah desa agar dapat bahu membahu menerapkan protokol kesehatan, vaksinasi dan fasilitasi isolasi terbuka,” pinta Jokowi.
Discussion about this post