DETAIL.ID, Jambi – Permasalahan banjir di wilayah Kota Jambi masih menjadi persoalan tak kunjung tuntas. Lebih dari sejam saja hujan deras, ruas jalan hingga pemukiman penduduk langsung tergenang air.
Akibatnya, jalanan macet. Kendaraan yang nekat menerobos jalanan yang tergenang banjir pun mogok. Sementara di kawasan permukiman, warga mau tak mau harus rela rumahnya seketika menjadi kolam renang dadakan.
Terkait persoalan tersebut, Kabid SDA Dinas PUPR Kota Jambi, Yusnius saat dimintai keterangan terkait persoalan banjir di wilayah Kota Jambi mengakui, di dalam Kota Jambi kini sudah 19 titik rawan banjir.
Sebanyak 19 titik rawan banjir tersebut merupakan data hasil kajian tahun 2006 Dinas PUPR Kota Jambi. Tiga belas di antaranya menurut Yusnius telah dibenahi oleh pihaknya. Sementara 6 titik sisanya masih belum jelas.
“Sebanyak 19 titik itu harus clear. Dalam RPJMD Kota Jambi kita harus sudah selesaikan itu dalam kategori melancarkan aliran airnya ya. Masih banyak PR (Pekerjaan Rumah) lagi,” kata Kabid Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kota Jambi, Yusnius pada Senin, 6 Juni 2022.
Dalam melancarkan upaya saluran air di Kota Jambi, langkah pelebaran sungai menurut Yusnius merupakan hal yang perlu dilakukan. Namun ia mengakui jika terdapat sejumlah kendala di lapangan yang menghambat upaya pemerintah dalam melakukan pelebaran Daerah Aliran Sungai.
“Pelebaran sungai ini ada proses pembebasan lahan. Budgetnya lebih banyak lagi. Pembebasan lahan bukan segampang yang kita kira. Kalau kita ambil itu lahan kiri kanan 2 meter untuk pelebaran sungai. Persoalannya sudah rumah orang semua di pinggir sungai,” ujar Yusnius.
Menurut dia, itu juga faktor-faktor yang menghalangi untuk menuntaskan masalah banjir ini. Untuk membebaskan lahan saja, pihaknya harus bernegosiasi alot dengan pemilik rumah, belum lagi menganggarkan fisiknya. Semua proses itu tidak bisa selesai dalam setahun atau 2 tahun.
Meski begitu, menurut Yusnius upaya seperti pembebasan lahan demi melaksanakan pelebaran sungai harus segera dilakukan. Kalau tidak, 2 sampai 3 tahun ke depan harga tanah sudah melonjak naik.
“Artinya kita akan keluar cost lebih mahal lagi. Pada periode ini, kami sudah ada asumsikan wilayah yang akan kita bebaskan untuk mengatasi persoalan banjir. Ya walau dengan keterbatasan anggaran kita, tapi setidaknya aliran yang menimbulkan genangan air bisa agak berkurang,” ujar dia.
Itulah, lanjutnya, beberapa persoalan yang terjadi hari ini. Ada beberapa jalur sungai yang sudah dipepet oleh rumah-rumah
“Karena secara pemilikan tanah di dekat sungai itu punya dia, ya dengan tanpa izin segala macam dia bangun rumah di pinggir sungai. Artinya kalau kita tidak bersikap lahan itu diambil alih atau dibebaskan, mereka akan semena-mena memperkecil ruang sungai,” ucapnya.
Reporter: Juan Ambarita
Discussion about this post