Jambi – Seminggu operasi patuh berlangsung, ratusan kendaraan yang melanggar tata tertib berlalu lintas telah ditindak oleh Satlantas Polresta Jambi.
Berdasarkan keterangan Kasatlantas Polresta Jambi Kompol Aulia Rahmad, pihaknya telah menindak sejumlah kendaraan. Tak terkecuali truk angkutan batu bara juga ditindak oleh pihaknya.
Satlantas Polresta Jambi mencatat, sejak digelar pada 10 – 17 Juli 2023 terdapat 432 kendaraan yang terindikasi melakukan pelanggaran dalam berlalu lintas.
“Data Tilang (Manual) dan e – Tilang operasi patuh 2023 pada 10 – 17 Juli 2023 pada wilayah hukum Polresta Jambi sebanyak 432 tilang. 396 Tilang Manual dan 36 e-TLE (Electronic Traffic Law Enforcement),” kata Kompol Aulia Rahmad, dalam pesan singkat, Senin 17 Juli 2023.
Untuk penindakan terhadap kelompok kriminal bermotor atau geng motor, Kasatlantas dikonfirmasi belum ada melakukan penindakan dalam minggu pertama operasi patuh ini.
Sementara untuk truk angkutan batu bara, Kasatlantas menyampaikan sebanyak 35 truk yang melakukan pelanggaran berlalu lintas telah ditindak.
Reporter: Juan Ambarita
Discussion about this post