Merangin – Pj Bupati Merangin H. Mukti SE., MM menyambut secara gembira atas terlaksananya acara wisuda Sarjana Strata Satu (S1) angkatan ke-III Institut Agama Islam Syekh Maulana Qori (IAI SMQ) Bangko tahun akademik 2023-2024, sekaligus mengucapkan selamat kepada para siswa yang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya akan di wisuda.
Hal ini diungkapkan oleh Pj Bupati Merangin H. Mukti SE., ME saat mengikuti Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata Sat (S1) angkatan ke- III Institut Agama Islam Syekh Maulana Qori (IAI SMQ) Bangko Kampus Langling pada Sabtu, 21 Oktober 2023.
“Saya tentunya menyambut gembira atas terselenggaranya acara ini, saya juga mengucapkan selamat kepada para wisudawan wisudawati yang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya di IAI SMQ Bangko, terutama terhadap para orang tua, para keluarga, do’a serta bimbingannya selalu menyertai mereka dalam mengembang karir mereka di masa yang akan datang,” ujar Pj Bupati Merangin.
Dalam wisuda yang bertempat dikampus IAI SMQ Langking, Pj Bupati Merangin H. Mukti SE., MM bersama dihadapan M. Toiyibi Rektor IAI SMQ, KH. Buya Abdul Satar Saleh Ketua Yayasan IAI SMQ, Muktamar Hamdi Staf ahli Provinsi Jambi dan Fuad Rahman Sag selaku Kopertais Provinsi Jambi. Pj Bupati Merangin terlihat memberi pujian, kepada KH. Abdulah Satar Saleh selaku ketua Yayasan IAI SMQ Bangko.
“Coba kita ikuti jejak KH. Abdulah Satar Saleh, yang mana beliau ini yang dulunya merasa nyaman tinggal di- Mekkah namun demi memajukan daerah asalnya, beliau dengan penuh keikhlasan dan kesadaran penuh, beliau mau kembali ke Merangin demi untuk mengembangkan ilmu yang di punya,” ujar Pj Bupati Merangin H. Mukti SE., MM.
Untuk itu Pj Bupati Merangin mengharap agar yang sudah di wisuda pada hari tersebut untuk dapat mengembangkan ilmu yang mereka punya.
“Saya berharap kepada wisudawan dan wisudawati ini agar dapat dan mampu mengamalkan dan mengabdikan ilmu pengetahuan untuk nusa dan bangsa serta membangun Kabupaten Merangin yang kita cintai ini,” ujar Pj Bupati Merangin H. Mukti SE., MM.
Discussion about this post