Batanghari – Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief dengan didampingi oleh Kapolres Batanghari, AKBP Bambang Purwanto, Wakapolres Batanghari, M Ridha, Kadis Kominfo Batanghari, dan sejumlah pejabat OPD datang berkunjung ke kantor BPBD Batanghari pada Rabu, 17 Januari 2024.
Kedatangan Fadhil Arief guna melihat data warga yang terdampak bencana banjir, dan sekaligus mengecek sejumlah bantuan yang tersedia di kantor BPBD.
“Kita yang ke BPBD juga untuk memantau ketinggiab sungai Batanghari. Dan Alhamdulillah, untuk hari ini ada penyusutan Sungai Batanghari,” ujar Fadhil Arief.
Lanjut Fadhil Arief, meskipun kondisi Sungai Batanghari mengalami penyusutan, ia minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Batanghari untuk tetap waspada, karena status masih tanggap darurat.
“Karena kondisi banjir di wilayah Barat Jambi masih meningkat, dan ini akan melewati Kabupaten Batanghari,” tutrnya.
Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Batanghari juga telah menyiapkan bantuan pangan untuk warga yang terdampak bencana banjir.
Discussion about this post