DETAIL.ID, Natuna – Hari Sumpah Pemuda ke-96 yang diperingati pada 28 Oktober 2024 menjadi momentum penting bagi Kabupaten Natuna. Ketua DPRD Natuna, Rusdi, dan Wakil Ketua I, Daeng Ganda Rahmatullah, SH, hadir dalam upacara yang dipimpin oleh Pjs Bupati Natuna, Dr. Rika Azmi, S.TP., MM, di GOR Air Mulung, Desa Sungai Ulu.
Pjs Bupati Rika Azmi dalam sambutannya menekankan bahwa semangat Sumpah Pemuda harus terus dihidupkan, terutama di kalangan generasi muda. Ia mengajak semua pihak untuk bersatu dalam membangun daerah dan memajukan Natuna.
Upacara ini tidak hanya sekadar seremoni, tetapi juga sebagai refleksi nilai-nilai persatuan dan kerja sama yang harus diterapkan dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat. Dengan dukungan semua elemen, Natuna dapat melangkah maju menuju masa depan yang lebih baik.
“Kehadiran para pemimpin daerah dalam peringatan ini menunjukkan komitmen mereka untuk terus mendukung pengembangan potensi pemuda, yang merupakan aset berharga bagi bangsa. Mari kita semua menguatkan tekad untuk berkontribusi dalam mewujudkan cita-cita bersama,” katanya.
Reporter: Saipul Bahari
Discussion about this post