DETAIL.ID, Jambi – Arah dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi tahun 2020 mendatang hingga saat ini belum diputuskan.
Partai di bawah komando Sohibul Iman ini menyebut masih intens membangun komunikasi dengan lima bakal calon Gubernur (Bacagub) yaitu Wali Kota Jambi Sy Fasha, Bupati Merangin Al Haris, Bupati Sarolangun Cek Endra, Gubernur petahana Fachrori Umar dan anggota DPR-RI H.Bakri yang sebelumnya telah melakukan proses pendaftaran.
“Saat ini kita tengah berkomunikasi dengan lima kandidat yang telah mendaftar. Jadi ini terus kita lakukan,” kata Ketua DPW PKS Provinsi Jambi Rudi Wijaya, Rabu (18/12/2019).
Baca Juga: Tak Didukung PKS pada Pilgub Jambi, Ini Kata Bakri
Anggota DPRD Provinsi Jambi ini menjelaskan pihaknya akan memakai hasil survei dari masing-masing (internal) kandidat untuk mengerucutkan dua nama.
“Saat ini kan survei sejumlah kandidat masih berlangsung, jadi kita tunggu saja para kandidat ini menyerahkan hasil surveinya,” ujar Rudi.
Rudi Wijaya menambahkan dua nama kandidat yang terpilih akan diserahkan ke DPP PKS untuk Pilgub Jambi.
“Jadi mari kita tunggu saja surveinya. Saat ini kita tengah proses untuk mengerucutkan dua nama kandidat,” ucapnya.
Reporter: Muhammad Fayzal
Discussion about this post