DETAIL.ID, Jambi – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu Kota Sungai Penuh) memberhentikan tetap terhadap 3 Panitia Pengawas Kecamatan (panwascam) Koto Baru Kota Sungaipenuh, Rabu, 13 Januari 2021.
Ketiga, Panwascam yang diberhentikan tetap oleh Bawaslu ini karena terbukti melakukan pelanggaran kode etik.
Komisioner Bawaslu Kota Sungaipenuh, Joni Arman menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan dan pengaduan yang diterima oleh Bawaslu, tiga Panwascam Koto Baru tersebut terbukti melanggar kode etik.
“3 Panwascam ini terbukti melanggar kode etik dan diberhentikan tetap,” kata Joni Arman.
Keputusan tersebut, kata Joni Arman, tiga Panwascam Koto Baru tersebut diduga terlibat dalam kasus penggelembungan suara Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Cek Endra-Ratu Munawaroh pada saat pleno KPU tingkat Kecamatan.
“Iyo, ketiganya diberhentikan tetap karena diduga terlibat dalam pleno itu,” ujarnya.
Discussion about this post