DETAIL.ID, Jambi – Operasi Patuh Berlalu Lintas akan digelar Polresta Jambi dalam waktu dekat. Pada Senin, 20 September 2021 Kapolresta Jambi, Kombes Pol Eko Wahyudi memimpin langsung apel gelar Pasukan Operasi Patuh 2021 yang bertempat di Lapangan Mapolresta Jambi.
Dalam amanatnya, Kapolresta Jambi mengatakan apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya sehingga kecepatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan. Tak lupa Ia juga mengimbau agar aparat bertugas dengan cara yang humanis.
“Laksanakan tugas dengan baik, secara humanis,” kata Kapolresta Jambi, Kombes Pol Eko Wahyudi.
Ia menambahkan, operasi patuh 2021 yang akan berlangsung di tengah pandemi Covid-19 bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta kepatuhan dalam menerapkan protokol kesehatan.
Terpisah, Direktur Ditlantas Polda Jambi, Kombes Pol Heru Sutopo mengatakan operasi patuh akan dilaksanakan selama 14 hari mulai dari tanggal 20 September – 2 Oktober 2021 mendatang.
“Dimulai hari Senin ini, 20 September 2021 hingga 14 hari ke depan,” katanya.
Apel Operasi patuh dihadiri langsung Wakil Wali Kota Jambi Dr. dr. H. Maulana, M.KM, Wadandenpom Mayor CPM Hari Sulistiono, Kadishub Kota Jambi M. Saleh Ridha, S.Stp, Kasat Pol PP Polresta Jambi Mustari Affandi, S.Stp. dan sejumlah pejabat lainnya.
Reporter: Juan Ambarita
Discussion about this post