DETAIL.ID, Jakarta – Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengaku tidak masalah dengan pengunduran diri Sudirman Said dari jabatan Komisaris Utama PT Transportasi Jakarta (TransJakarta).
Menurutnya dalam menanggapi hal itu, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono tidak ambil pusing. Pihak Badan Usaha Milik Darah (BUMD) hanya tinggal menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) saja dengan instansi terkait.
“Ya nggak apa-apa, kan nanti ada RUPS, dengan BUMD,” kata Heru di Pulo Gadung, Jakarta Timur, Sabtu, 12 November 2022.
Heru mengatakan setiap orang memiliki kewenangan untuk mengundurkan diri. Diketahui, pengunduran diri Sudirman Said saat ini masih dalam proses.
“Ya, punya kewenangan masing-masing,” ujarnya.
Sebelumnya, Sudirman Said mengundurkan diri dari Komisaris Utama PT Transportasi Jakarta (TransJakarta). Pengunduran diri ini diajukan sejak 10 November 2022.
“Surat permohonan pengunduran diri dari PT Trans Jakarta diajukan tanggal 10 November 2022,” ujar Sudirman Said saat dihubungi detikcom, Jumat, 11 November 2022.
Ia juga mengaku telah menemui Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi terkait permohonan pengunduran diri tersebut.
“Saya sudah menemui Pak Pj Gubernur menyampaikan permohonan pengunduran diri dari Komisaris Utama PT Trans Jakarta,” kata Sudirman Said.
Discussion about this post